Kisah Seorang Pemuda Dengan Telepon Genggamnya



Setiap saat dan di manapun anda berada. Jangan lupa untuk selalu mengunjugi blog ini untuk mendapatkan informasi menarik dan misteri seru yang lainnya juga !! Selamat membaca....

Seorang pemuda sedang sibuk dengan telepon genggamnya di dalam kereta. Di sebelahnya duduk seorang nenek yg mengatakan padanya, “Saya tengah menggunakan alat bantu medis jadi bisakah kau mematikan teleponmu.”
Pemuda itu menjawab, “Saya hanya membaca email.” dan tetap sibuk dengannya. Seorang pengusaha yg berdiri di dekatnya lalu berkata, “Kau tahu, kau mungkin hanya membacanya tapi email lain bisa saja masuk sementara kau membaca. Jadi matikan saja.”
Pada titik ini, pemuda itu mulai mengamuk. “Hey, apa masalahmu?!!”
Dia terlihat sangat marah. Pengusaha itu sepertinya bakal celaka – pemuda itu sangat kekar. Tiap orang yg melihat mereka hanya menahan nafas ketika pemuda itu menggenggam teleponnya tepat di depan pengusaha itu dan membentaknya.
“Lihat!! Email terakhir yg masuk sudah 4 bulan yang lalu! Sejak itu tak seorangpun mengirimiku sebuah email! Siapa yg akan mengirimikan email padaku sekarang?!! Saya juga tak tahu siapa yg bisa kukirimkan email!”
Kata-kata itu membungkam kami semua.
Tapi kemudian di antara kami, seorang wanita berperawakan kasar, berjalan mendekatinya. Tanpa sepatah katapun, dia mengeluarkan telepon genggamnya, memencet tombolnya, dan meneruskannya ke tangan pemuda itu.
Selagi pemudah bodoh itu melihatnya, wanita itu mengambil telepon genggamnya kembali dan mulai menggunakannya.
Setelah beberapa detik telepon pemuda itu berdering. Mata pemuda itu langsung terbelalak dan bola matanya bergerak cepat ketika menatap telepon genggamnya sendiri.
Aku cuma bisa merasakan – tiap orang menangis dalam hati. Pemuda itu juga menangis. Tak pernah sebelumnya aku merasa begitu buruk, bukankah dunia ini harusnya berjalan dengan penuh cinta.
Nenek itu meninggal.




Anytime, Anywhere !! Selalu kunjungi blog ini terus ya.... Terima kasih....




Tidak ada komentar:

Posting Komentar